Friday 24 February 2012

10 Mobil Dengan Rem “Terpakem”



Bugatti Veyron, SSC Ultimate Aero TT, Koenigsegg CCX, Saleen S7 Twin-Turbo, McLaren F1 dan Gumpert Apollo merupakan sebagian diantara mobil-mobil sport yang kita tahu memiliki kecepatan dan tingkat akselerasi tertinggi di dunia. Mobil-mobil tersebut dapat melaju dengan kecepatan antara 300 – 400 km/jam dan berakselerasi dari 0 – 100 km dalam waktu kurang dari 3 detik.

Namun tahukah Anda mobil-mobil apa saja yang memiliki tingkat akselerasi pengereman terbaik? berikut  10 mobil yang dapat mengerem dari kecepatan 100 km/jam ke titik 0 dalam jarak kurang dari 30 meter.

-       Chevrolet Corvette Z06 Carbon Edition 2011 mampu mengerem dari 100 – 0 km/jam dalam jarak 28.35 m
-       Ferrari 430 Scuderia 2008 mampu mengerem dari 100 – 0 km/jam dalam jarak 28.35 m
-       Chevrolet Corvette Z06 Centennial Edition 2012 mampu mengerem dari 100 – 0 km/jam dalam jarak 28.65 m
-       Lexus LFA Prototype 2012 mampu mengerem dari 100 – 0 km/jam dalam jarak 28.65 m
-       Porsche 911 GT3 2010 mampu mengerem dari 100 – 0 km/jam dalam jarak 28.65 m
-       Ferrari 16m Scuderia Spyder 2010 mampu mengerem dari 100 – 0 km/jam dalam jarak 29.26 m
-       Audi R8 5.2 2009 mampu mengerem dari 100 – 0 km/jam dalam jarak 29.26 m
-       Chevrolet Corvette ZR1 2009 mampu mengerem dari 100 – 0 km/jam dalam jarak 29.57 m
-       Dodge Viper ACR 2008 mampu mengerem dari 100 – 0 km/jam dalam jarak 29.57 m
-       Porsche 911 Turbo 2010 mampu mengerem dari 100 – 0 km/jam dalam jarak 30 m



Thursday 23 February 2012

Great Wall Motors Menjajaki Eropa


Great Wall Motors menjadi salah satu pabrikan mobil asal China yang dikabarkan telah membangun pabriknya di Eropa. Seperti dikabarkan stasiun berita BBC pada 21 Februari 2012 yang lalu, peresmian pabrik Great Wall Motors telah dilakukan di Bahovitsa, Bulgaria bekerja sama dengan produsen lokal Litex Motors.

Pabrik yang mampu menampung tenaga kerja hingga 2000 orang ini diharapkan dapat memproduksi 50.000 mobil setiap tahunnya, dengan produk andalan seperti SUV Hover, Pick Up Steed dan City Car Voleex.

Mobil-mobil yang diproduksi di pabrik ini rencananya akan ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pasar Eropa.

Meskipun image yang melekat pada mobil-mobil buatan negeri tirai bambo ini terkenal kurang dari sisi keamanan, namun pihak Great Wall Motors yakin bahwa mobil-mobil yang mereka produksi dapat bersaing dengan mobil-mobil dari Negara lain, khususnya mobil dari eropa sendiri.
 \


Wednesday 22 February 2012

Mobil Dengan Harga Kompetitif Dari Chery

Pabrikan mobil asal China rupanya tidak mau ketinggalan dengan pabrikan mobil Jepang, Korea atau Eropa untuk menikmati pasar mobil di Indonesia yang begitu besar. Salah satu produsen yang paling aktif hingga saat ini adalah Chery yang memasarkan produk-produknya melalui PT Chery Mobil Indonesia.

Dengan harga yang lebih kompetitif dibandingkan dengan harga mobil-mobil keluaran Jepang, Eropa ataupun Korea, pihak Chery yakin akan dapat bersaing dan memiliki pangsa pasar tersendiri. 

Guna memberikan layanan kepada para konsumennya, PT Chery Mobil Indonesia membuka showroom terbaru mereka Wisma Chery di bilangan Jakarta Pusat, tepatnya di Jl. Hasyim Ashari pada 23 februari 2012.

Menurut President Director Chery Indonesia Hosea Sanjaya Showroom ini ditujukan untuk memaksimalkan faktor 3S ( Sales, Service dan Spare part).

Hingga saat ini terdapat 8 varian mobil yang dipasarkan di Indonesia, diantaranya Chery Eastar (MPV) dengan mesin berkapasitas 2.0 liter dan dibandrol dikisaran harga Rp.199 jutaan, Chery Tiggo (SUV) 1.6 liter dengan harga Rp.159 juta dan Chery TransCab (Pick Up) yang hanya dipasarkan dengan harga Rp. 88 juta saja.  



Tuesday 21 February 2012

Geely Yang Mulai Mendunia

Pada tahun 2012 ini, produsen otomotif asal China, Geely, sepertinya akan kembali memperlebar sayapnya. Tidak tanggung-tanggung, seperti yang dikabarkan Telegraphco.uk, Geely akan mencoba keberuntungannya dengan memasuki pasar eropa melalui inggris sebagai langkah pertamanya. 

Manganese Bronze Holdings dipercaya oleh pihak Geely untuk memasarkan mobil-mobil baru besutan tirai bambo tersebut. Sub merek Emgrand (EC7) yang dibekali mesin 1.5 dan 1.8 lt dikabarkan akan menjadi kunci pembuka di negeri ratu Elizabeth tersebut. 

Langkah Geely kali ini bisa dibilang sebagai salah satu langkah terbesar untuk membangun Brand Imagenya di mata Internasional, setelah sebelumnya membeli Volvo Cars Corporation dari Ford Motor Company.

Di Indonesia sendiri, Geely resmi menjadi anggota GAIKINDO (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia) sejak Januari 2011. Produk-produk andalan seperti Geely Panda dan Geely LC Cross telah banyak dikenal oleh masyarakat pecinta otomotif di Indonesia.
















Monday 20 February 2012

Cikal Bakal Mobil Teririt Di Dunia

Pemikiran untuk menciptakan kendaraan yang ramah lingkungan telah menghasilkan beragam mobil yang mengaplikasikan teknologi terkini nan ramah lingkungan. Salah satunya adalah teknologi mesin berbahan bakar hydrogen yang kini mulai dikembangkan dan diaplikasikan ke dalam sebuah mobil. Riversimple, sebuah mobil baru dengan konsep mobil urban untuk 2 penumpang kini tengah dikembangkan oleh pabrikan asal inggris yang digawangi oleh Hugo Spowers seorang mantan desainer mobil balap. Kendaraan ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan akan hadirnya sebuah mobil yang ramah lingkungan sekaligus efisien saat digunakan.

Dengan ukuran yang tidak lebih besar dari sebuah mobil Smart, Riversimple hanya berbobot 350 kg dan dapat bergerak lincah hingga kecepatan 80 km/jam. Penggunaan BBM diklaim setara dengan 127 km / liter dan menghasilkan emisi gas CO2 hanya sebesar 30 gr/km, kurang dari sepertiga dari emisi gas buang yang dihasilkan oleh mobil hybrid terkini.

Kendaraan ini rencananya akan diproduksi secara masal pada tahun 2013 mendatang.



Sunday 19 February 2012

Mobil-Mobil Klasik Termahal

Mobil-mobil klasik dapat menjadi mobil termahal yang harganya mampu mengalahkan mobil sport terkini sekalipun. Dimata para kolektor mobil-mobil ini memiliki nilai yang jauh lebih berharga dibanding teknologi canggih dan model-model furutistik mobil-mobil baru saat ini.
Berikut 5 mobil klasik yang dapat dikategorikan sebagai mobil klasik termahal.

1. Duesenberg SJ Special (Mormon Meteor)
Merupakan salah satu mobil paling bertenaga yang diproduksi tahun 1932. Dengan menggunakan mesin 420 cubic-inch delapan silinder mobil ini dapat menghasilkan tenagaa hingga 400hp dan mampu mencapai kecepatan maksimal 140 mph. pada tahun 2004 mobil ini terjual dengan harga $ 4.455.000.


2. Bugatti Type 41 Royale
Bugatti Type 41 Royale meruppakan salah satu mobil pilihan para bangsawan pada jamannya dan merupakan mobil karya Ettore Bugatti yang paling mewah dan ekstrim. Diproduksi tahun 1926, Bugatti Type 41 Royale dijantungi mesin inline 8-silinder dengan tenaga 300 hp pada 1.800 rpm. Pada tahun 1991 saja mobil ini dibandrol dengan harga $ 8.000.000, saat ini diperkirakan harganya dapat mencapai $ 10.000.000.


3. Mercedes-Benz 540K Special Roadster
Diproduksi tahun 1935, Mercedes-Benz 540K Special Roadster pertama kali diperkenalkan pada Paris Motor Show 1936. Menggunakan mesin 5.401 cc 8 silinder mobil ini mampu menghasilkan tenaga hingga 180 hp dan melaju hingga kecepatan 170 km/jam (110 mph).


4. Rolls-Royce Silver Ghost
Mobil ini dikenal dengan sebutan lain yaitu 40/50, diproduksi pada awal abad 20 (1906) menggunakan mesin 7036 cc dengan 3 percepatan. 


5. Ferrari Testa Rossa
Mobil yang sangat indah di awal tahun 1960an tepatnya pada tahun 1957, Ferrari Testa Rossa merupakan mobil idaman siapa pun. Dan saat ini menjadi salah satu mobil klasik termahal di dunia bersama Rolls-Royce Silver Ghost.


Friday 17 February 2012

Ertiga "Ndompleng" Popularitas Avanza & Xenia?


Kemunculan Suzuki Ertiga, khususnya di Indonesia, menjadi begitu populer belakangan ini. Bukan hanya karena harganya yang relatif kompetitif untuk sebuah MVP dengan kapasitas 7 penumpang, namun juga karena mobil ini diklaim memiliki beberapa keunggulan yang tidak dimiliki oleh pesaing utama yang akan ditantangnya, Avanza dan Xenia.

Suzuki Ertiga dikatakan memiliki ruang yang lebih lega dibandingkan dengan Avanza atau Xenia, walaupun hanya sekitar 125 mm. Harga yang ditawarkan pun sama kompetitifnya dengan all new Avanza dan Xenia yaitu dikisaran Rp. 143 juta sampai Rp. 165 jutaan, sementara harga Avanza dan Xenia dibandrol pada kisaran Rp. 126,6 juta hingga 179,3 jutaan.

Seperti kita ketahui bahwa si kembar Avanza dan Xenia dapat dikatakan sebagai penguasa untuk pasar mobil MPV di Indonesia, popularitasnya sudah tidak perlu diragukan lagi. Sehingga siapapun yang berani menantangnya pasti akan meningkatkan popularitasnya pula. Lalu apakah Ertiga akan dapat meningkatkan popularitasnya melalui keunggulan-keunggulan yang dimiliki, atau hanya popularitas sesaat karena telah “berani” menantang si kembar? Kita lihat saja.  




Honda CRX Si - 20 Tahun Berjaya



Honda CRX Si diperkenalkan ke pasar Amerika pada tahun 1985. Mobil baru tersebut merupakan mobil yang handal dan kompak, hatchback coupe sporty yang tampak hebat. CRX ini sangat populer di AS dan Jepang pada massanya dan bahkan hingga saat ini masih tetap menjadi kendaraan yang popular setelah hampir 20 tahun! 

Konfigurasi mesin SOCH 12 valve inline 4 silinder, 1.5 liter transmisi manual 5 percepatan yang dapat menyemburkan tenaga hingga 91 hp dengan torsi 93 (lb-ft).

Mobil honda CRX Si mengisi masa populernya sejak tahun 1983 hingga 1992, dan konon CRX akan dihidupkan kembali oleh pihak Honda dalam bentuk mobil hybrid





Thursday 16 February 2012

Mobil Terburuk 2012

Desain sebuah mobil merupakan bagian dari seni, teknologi, strategi marketing dan fungsi. Keseluruhan bagian tersebut berpadu menjadi satu dalam sebuah bentuk yang kemudian akan mendapatkan penilaian pasar apakah akan diterima dengan baik atau tidak.

Jika sebuah mobil baru yang muncul hanya menggandalkan faktor teknologi tanpa desain yang artistik, tentu akan sulit mendapatkan tempat di masyarakat luas. Pun sebaliknya jika sebuah mobil mengandalkan tampilan yang artistik namun tidak didukung dengan teknologi terkini, sepertinya masyarakat pun akan sulit menerimanya. Dan Jika kedua faktor tersebut digabungkan namun tanpa memperhatikan nilai fungsionalnya pun sepertinya akan sulit diterima.

Hal itulah yang terjadi pada mobil mungil nan anggun dan canggih, Smart Fortwo. Smart Pure Coupe oleh sekelompok ahli dinobatkan sebagai mobil terburuk di Amerika untuk tahun 2012. Beberapa yang terlibat dalam penilaian tersebut antara lain George Peterson, Presiden dan pendiri Auto Pasifik, sebuah perusahaan konsultan riset pemasaran terkemuka untuk produk-produk otomotif, Michelle Naranjo, redaktur pelaksana di Autobytel.com, sosialita otomotif dan sejumlah host untuk Autoline Detroit, yang dikenal di Twitter sebagai @MissMotorMouth; dan Evan Gubernick, direktur kreatif Magazine Antena, majalah gaya hidup pria.

Menurut salah satu ahli yang terlibat, George Peterson mengatakan bahwa Smart Pure Coupe dinilai terlalu sempit dan “tidak pernah menyelesaikan konsep dasar mobil tersebut yaitu fleksibilitas”. Ahli lain mengatakan bahwa Smart terlihat seperti mainan.














10 Mobil Termahal Di Dunia 2012 (2)

Mewah, gaya dan yang pasti super cepat adalah faktor utama yang mempengaruhi tingginya nilai jual mobil-mobil berikut. Seperti yang diungkap oleh majalah forbes, untuk 10 mobil termahal di dunia masih didominasi oleh mobil-mobil sport eropa.
  

5. Aston Martin One-77
Aston Martin One-77 menempati urutan ke-5 di jajaran mobil-mobil termahal di dunia. Dengan bandrol harga $ 1,4 juta, mobil ini selain menawarkan desain yang modern dan terkini juga menawarkan mesin yang mampu melaju dengan super cepat seperti mobil super sport lainnya.
Menggunakan mesin V12 7.3 liter, mobil ini mampu menghasilkan tenaga hingga 750 bhp yang dapat membawanya berlari hingga kecepatan 335 km/jam. 


4. Koenigsegg Agera R
Mesin V8 2.0 liter twin-turbo yang ditanamkan sebagai jantung mobil ini mampu meghasilkan tenaga hingga 1099hp/820 kW dan torsi 1200Nm. Dengan tenaga tersebut, mobil ini mampu berlari hingga kecepatan 440 km/jam dan berakselerasi dari 0 hingga 100km/jam hanya dalam waktu 2,9 detik. Koenigsegg Agera R dibandrol dengan harga $ 1,7 juta.


3. Zenvo ST1
Zenvo ST1 menempati posisi tiga besar, mobil super sport ini mampu berlari hingga kecepatan maksimum 375 km/jam dan hanya membutuhkan waktu kurang dari 3 detik untuk mencapai kecepatan 100 km/jam dari posisi 0. Hat tersebut dimungkinkan karena mesin V8 supercharged 7.0 yang mampu menghasilkan tenaga hingga 1250hp dan torsi 1500Nm yang dipasangkan dengan transmisi 7 percepatan.
Zenvo ST1 dibandrol dengan harga $ 1,8 juta.


2. Ferrari 599XX
Posisi runner-up ditempati oleh si juda jingkrak asal Italy Ferrari 599XX.
Dijantungi mesin V12 yang mampu menghasilkan tenaga hingga 740 bhp/ 550KW @9000 rpm dan torsi 750 Nm/ 516 lb-ft @6500 rpm  Ferrari 599XX mampu berlari hingga kecepatan 303 km/jam. Mobil ini dibandrol dengan harga $ 2 juta.


1..Bugatti Veyron Super Sport
Pada posisi puncak ditempati oleh Bugatti Veyron Super Sport dengan bandrol harga sebesar $ 2,6 juta.
Mobil ini mampu berlari hingga kecepatan 415 km/jam, bahkan untuk varian tertentu diklaim mampu menembus angka 430 km/jam. Tak heran jika Bugatti Veyron Super Sport dikenal sebagai mobil tercepat didunia.



 

Wednesday 15 February 2012

10 Mobil Termahal Di Dunia 2012 (1)

Mewah, gaya dan yang pasti super cepat adalah faktor utama yang mempengaruhi tingginya nilai jual mobil-mobil berikut. Seperti yang diungkap oleh majalah forbes, untuk 10 mobil termahal di dunia masih didominasi oleh mobil-mobil sport eropa.
Berikut urutan selengkapnya dimulai dari posisi 10.


10. Porcshe 918 Spyder
Diurutan paling buncit ada Porcshe 918 Spyder dengan nilai $ 845,000. Menggunakan mesin V8, mobil sport ini dapat berakselerasi dari titik 0 menuju 100 km/jam (62 mph) hanya dalam waktu 3,2 detik dan sanggup mencapai kecepatan tertinggi hingga 320 km/jam (199 mph). 


9. SSC Tuatara
Sebagai versi keturunan Ultimate Aero, mobil ini merupakan salah satu nominasi mobil tercepat di dunia yang mampu mencapai kecepatan tertinggi diangka 442,57 km/jam. Menggunakan mesin V8, twin-turbo dengan kapasitas produksi hingga 1350 hp SSC Tuatara mampu berakselerasi dari kecepatan 0 hingga 100 km/jam hanya dalam waktu 2,8 detik. Mobil ini dibandrol dengan harga sebesar $ 970,000.


8. Hennessey Venom GT
Menurut pendiri sekaligus presiden perusahaan John Hennessey, GT Venom diklaim sebagai mobil sport yang memiliki keunggulkan lebih dibandingkan dengan mobil sport lainnya. Mobil ini dianggap sebagai mobil khusus bagi mereka yang menyukai performa sebuah mesin dan kecepatan. Dengan menggunakan mesin V8 twin-turbochraged mobil ini mampu menyemburkan tenaga hingga 1.200 hp (895kW/1217 Ps) dan mamu mencapai kecepatan maksimal hingga 440 km/jam. Mobil ini dibandrol dengan harga $ 1 juta.


7. Pagani Huayra
Dijuluki “dewa angina” supercar baru ini didukung oleh mesin V12 6.0 Biturbo yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 700 hp dan torsi 1000Nm. Mampu mencapai kecepatan 97 km/jam dari titik 0 hanya dalam waktu 3.5 detik dan mampu mencapai kecepatan tertinggi hingga 370 km/jam. Mobil ini dibandrol dengan harga $ 1,3 juta.


6. Maybach Landaulet
Dibandrol dengan harga $1,4 juta, mobil ini menggunakan mesi V12 yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 543 hp. Mampu berlari dari titik 0 hingga 100 km/jam hanya dalam waktu 4.8 detik dan mampu mencapai kecepatan maksimum hingga 314 km/jam.



 

Debut Bentley Continental GTC

Bentley telah resmi memperkenalkan debut mobil barunya Continental GTC convertible 2012 pada ajang Frankfurt Motor Show 2011. GTC convertible 2012 merupakan pengembangan atas GT coupe.

GTC didukung oleh mesin 6.0L 12-silinder, mesin yang sama seperti yang digunakan pada GT coupe. Tenaga yang dihasilkan melalui mesin tersebut hingga 567 hp dan torsi 516 lb-ft. Mesin ini dikawinkan dengan gearbox enam kecepatan otomatis dan sistem all-wheel-drive dengan bias torsi 40:60 pada roda belakang. Melalui semua kekuatan yang dimilikinya tersebut, GTC dapat mempercepat larinya dari 0-60 mph hanya dalam waktu 4,5 detik dan memiliki kecepatan tertinggi 195 mph.

Generasi kedua GTC ini memiliki fitur interior yang lebih luas dan mewah jika dibandingkan dengan model pertama. Pembeli dapat memilih desain interior antara veneer kayu dengan  warna kulit.

GTC ini selalu menjadi model yang paling emosional dalam lingkup Continental dan selalu menjadi model utama atas segala desain mobil Bentley. Perpaduan antara  teknologi, performance dan desain secara keseluruhan yang menyatu pada mobil ini merupakan sebuah investasi yang menyiratkan bahwa saat ini Bentley sedang menulis bab baru untuk para penikmatnya.